Thursday, 19 November 2009

Membawa orang yang aku Cintai

Hari ini, 19 November 2009

entah untuk keberapa kalinya aku merinding dan hampir menangis saat melihat moment ini terjadi. 

Sering sekali aku melihat terjadinya moment ini

4 kali dalam setahun, 

moment apa sih?

W I S U D A sayangku,,

moment wisuda...


Moment dimana kamu akan mengakhiri masa-masa indah dan melelahkan sebagai Mahasiswa..

moment dimana kamu akan bersorak senang sambil mengenakan baju hitam kebesaran beserta selempang kuning perah khas UGM itu 

moment dimana kamu selangkah lebih dekat menuju gerbang pengangguran atau lebih baik, gerbang kesempatan kerja menggiurkan 


Yang paling membanggakan bagiku, ini adalah moment dimana aku akan membawa orang-orang yang aku cintai ke gedung megah di tengah UGM itu..


Aku akan membawa Papa, Mama, Nhadia, Nenek Ibu, (insya Allah) lelaki pendamping ke gedung megah itu untuk melihatku mendapatkan gelar sarjana Psikologiku..




Teruntuk Papa dan Mamaku tersayang,,
aku akan berusaha keras untuk membawa kalian berjalan ke gedung itu,,
tak hanya berjalan Pa, Ma...
Nhira akan membuat kalian tersenyum bahagia dan bangga..


Nhira tak bisa menjanjikan apakah nanti akan ada selempang tambahan,,,
tidak Pa, Ma...
nhira belum bisa berjanji apa-apa untuk itu..
tetapi nhira berjanji akan mengusahakan yang terbaik untuk Papa dan Mama..




Pa, Ma,
Nhira benar-benar menantikan saat dimana Nhira menelpon papa dan mama untuk mengabarkan nhira telah lulus pendadaran..


pasti akan sangat membahagiakan,,,


Nhira pun akan sangat menantikan kedatangan Papa, Mama, Nhadia dan Nenek datang ke Yogyakarta dan berdandan serta melangkahkan kaki ke GSP kemudian kita berfoto bersama serta mengantarkan kalian semua ke Fakultasku tercinta...




Nhira sangat menantikan itu, Ya Allah...


Ya Allah,,izinkan aku untuk melakukannya..


No comments:

Post a Comment